Hariku Hari ini :)

Hariku hari ini

Pagi 08.30, aku sudah tiba di kampus tidak seperti biasanya.
Karna aku sudah membuat janji dengan Najwa, untuk gerak dari flat jam 08.00
Bangunku jam 7 pagi, dengan kondisi tubuh yang kupaksakan membaik segera.
Hanya sempat minum air hangat madu, tanpa sarapan.
Aku membawa bekal roti manis dan susu coklat ke dalam totebagku.
Rencananya sarapan makanan Mesir sembari jalan menuju terminal bis, eh taunya angkot menuju kuliah tepat di depan mata kami 
"Ah nanti sajalah sarapannya, jarang2 dapat kendaraan cepet, kalo terlewatkan bisa bisa kita kelamaan nunggu bis selanjutnya"
Menunggu itu emang tidak enak, yang pasti pasti ya hayu.
Di dalam angkot, aku memakan potongan roti dan juga menawarkan ke yang lainnya.

Sampai di gerbang kampus
"Kok sepi sekali"
Baru sadar, jurusanku emang yang paling banyak mata pelajaran ujiannya.
Jurusan yang lain sudah bersantai-santai dan mungkin sudah banyak yang merencanakan liburannya, entah itu pulang ke indo atau keluar Cairo.
Temen flatku ada yang mau pergi haji, taapii paspor Indonesia belum bisa masuk Arab Saudi, hm mungkin ada kesempatan dilain waktu.

Tumben tumbenan juga kampus pintu utama menuju ruang ujian (ada dua, depan dan belakang) tidak terbuka.
Kepadatan mahasiswi Al Azhar memenuhi anak tangga, ada yang di kursi2 pohon, ada juga yang lesehan,
Ada yang bercerita
Ada yang lalu lalang
Ada yang sibuk memurojaah,
Yang jelas hampir semua memegang Qur'an, ada juga yang memegang hape menggunakan aplikasi.
Ada yang penasaran aku ngapain ?
Akuu sedikit merasa insecure
Ku foto halaman salah satu juz di dalam Alquran, ku post di snap Instagram, tanpa kata, berharap peka, untuk di doakan.
Ada Kakak kelasku yang replay story itu
"Bittaufiq wannajah mindaaa"

Aku membuka kembali lembaran lembaran juz satu, menghafal bagian awal awal dari setiap ayat.

Setengah jam lagi ujian dimulai, pengawas mendatangi kita semua.
Untuk pindah ke pintu utama.
Kita bergegas
Entah hanya aku yang merasa, org Mesir kalo jalan suka ga hati hati
Nabrak nabrak sesukanya
Dan kadang ga minta maaf
Aku jalan agak terburu buru, totebag sebelah kanan, sebelah kiri memegang Alquran yang sudah kututup
Tiba tiba 
"Bughhhh, awww saakiiit"
Perut kananku menabrak tiang besi, sakit sekali ya Allah.
"kok aku gak lihat tiang Segede itu ?" Batinku marah menyalahi diri sendiri.
Aku gak nunduk, tapi jalan lurus pandangan ke depan
Ukuran besi itu sepanjang perut kanan bawahku.
"Haaa saakiiit"
Mungkin tubuh ada penahan rasa sakitnya ya, saat itu tidak terlalu, sekarang baru terasa seperti lebam di dalam, membiru atau tidak aku gak bisa pastikan, rasanya keliatan biasa biasa saja, tapi ketika di tekan, sakit sekalii.

Ujiannya bagaimana?
Mungkin hari ini adalah hari terlamaku menjawab ujian. Ku isi sambungan ayat Alquran sebanyak 4 lembar penuh.
Suasana ruang ujian, berbisik memurojaah, agar tidak salah melanjutkan ayat.
Ada sekitar 5 soal, setiap 1 soal ada dua anak ( Alif dan ba ) sekitar 10 soal lah ya
Setiap soal bervariasi ada yang melanjutkan 3 ayat dua ayat, ada juga yang satu ayat tergantung sepanjang apa ayat itu dan tingkat kesulitannya

Ala kulli haaalin Alhamdulillah
Karna kita belum sarapan, jadinya kita menjama' makan siang dan makan pagi, dengan ritual keliling warung indo yang ada di darrosah, sialnya banyak yang tutup . Alhamdulillah ada satu warung, yang selalu buka tapi jarang didatangi Banat (perempuan)
_ah ya sudah lah dari pada kita ga makan_ celetuk Nadya
Yulah hayuuu


Sampe di rumah, aku membersihkan dapur yang rak bumbunya ketumpahan kecap dan madu. Mengatur ulang gelas gelas, mencuci gelas dan piring yang terletak sembarangan. Membuang potongan2 bawang cabe yang sudah membusuk terselip2 di sisi sisi rak bumbu. Kemudian akhir mengepel lantai , hmmm wanginyaaa, moodpun membaik
_selagi badan enak di kerjain, tapi coba aja kalo ga enak badan bisa ga ngelakuin apa apa_ 

Aku Nadya Najwa nnton Korea tiba tiba aku tertidur di tengah filmnya, saat aku bangun aku meminta mengulangnya lagi wkwkw dasar aku, untung mereka mau.

Hari ini ada deeptalk sampai aku nangis, hah cengengnya.
Setelah itu kita siap siap bareng, karna janjinya setiap seelesai ujian "wajib ziarah ke makam Sayyidina Husein cucu nabi Muhammad Saw, dari Fatimah dan Ali" 
Pulang dari sana kita pencar, Nadya ke asramanya, Najwa ada urusan, kalo aku ? Gapunya urusan wkwkw
Jadinya pulang sendiri.
Ada anjing yang mendekat, udah sampai kuhentikan langkahku dan mengepit tangan "isyarat aku takut" Alhamdulillah anjingnya biasa2 saja wkwkw

Jalan sendiri, kali kedua jalan sendiri.
Ga ada langkah yang harus di ikuti sebagai patokan
Aku jalan sendiri, berhenti kemauan sendiri dan lanjut kemauan sendiri, ga ada tunggu menunggu.

Hm semoga Najwa urusannya selesai, tak ada tangisan setelah perjumpaan, semoga semuanya kelar dan jelas dan tau kemana arahnya


Alhamdulillah bersyukur
Minda hebat udah lewatin hari ini


Simpang X, 23 Juni 2021 


Comments

Popular Posts