Alasan harus tetap berdiri


Patah kemudian tumbuh,
hilang lalu diganti,
Karena hidup tentang keseimbangan.

Di keadaan orang lain sangat bisa mengerti, tapi menasehati diri tak sebaik itu, karena yang tak mengalami bisa lebih jernih pikirannya.

Berandai andai, bisa mengerti ayat ayat yang sedang diperlihatkan, atau memang sudah sepekat itu.

Apa yang sudah melampaui batas, pasti ditegur dengan bagaimanapun caranya.

Tapi Tuhan, kadang sulit untuk bersenang, sulit untuk sangat bahagia, atau kah ini bagian dari cobaanmu ?.

Kehilangan semangat, kehilangan arah setipis itu  semakna dengan putus asa.

Tapi benar, mungkin ini bagian dari doaku, bagian doa yang bahkan akupun sudah lupa dan terkabulnya doa ini, mungkin menghantarkan aku sampai kesini. Sampai pada tujuannya, yang entah hambanya masih tahu rasa terima kasih.

Mungkin memang benar, Tuhan ingin lebih dekat denganku, ke hati hati an itu membuatku sering mengingat Allah, dan inilah alasannya tak boleh terlalu senang dan tak boleh terlalu sedih, tak ada yg baik dan buruk diantara keduanya, asal kamu selalu dalam penjagaan Allah.


Hayy Sabi
30 Nov 2023
00.05 clt

Comments

Popular Posts